Daftar Juara Piala AFF U-16, Berapa Kali Timnas Indonesia Berjaya?


SLEMAN – Berikut daftar juara Piala AFF U-16 2022, berapa kali Timnas Indonesia U-16 berjaya? Ajang Piala AFF U-16 merupakan turnamen paling bergengsi untuk kategori pemain U-16 di Asia Tenggara.


Sebagai informasi, turnamen Piala AFF U-16 dibentuk pada tahun 2002. Turnamen tersebut diikuti oleh tim dari negara-negara di ASEAN. Meski begitu, ajang tersebut pernah mengundang tim dari wilayah lain sebagai tamu.

Piala AFF U-16 sudah digelar sebanyak 15 kali sejauh ini. Sejumlah tim kuat ASEAN pun telah mencicipi manisnya juara di turnamen usia muda bergengsi tersebut.

Thailand dan Vietnam merupakan tim peraih juara terbanyak di sepanjang gelaran Piala AFF U-16. Kedua tim itu pernah meraih gelar juara di turnamen tersebut sebanyak tiga kali. Vietnam meraih juara pada edisi 2006, 2010, dan 2017.

Adapun Australia, Malaysia, dan Myanmar telah meraih dua gelar juara di Piala AFF U-16. Raihan gelar juara Malaysia didapatkan pada edisi 2013 dan 2019.

Lantas, pertanyaan pun muncul terkait berapa kali Timnas Indonesia meraih juara di Piala AFF U-16? Usut punya usut, Garuda Muda baru merasakan satu gelar juara sepanjang 11 edisi di turnamen usia muda tersebut.

Satu-satunya gelar juara Timnas Indonesia U-16 diraih pada edisi 2018. Saat itu, tim asuhan Fakhri Husaini mampu mengalahkan Thailand di babak final lewat babak adu penalti dengan skor 4-3.

Kini, Timnas Indonesia U-16 bakal melawan Vietnam di babak final Piala AFF U-16 2022, Jumat (12/8/2022) pukul 20.00 WIB. Tim asuhan Bima Sakti diharapkan mampu meraih gelar juara untuk kedua kalinya di Piala AFF U-16.

Berikut daftar juara di setiap edisi Piala AFF U-16:

Piala AFF U-16 2002 – Myanmar
Piala AFF U-16 2005 – Myanmar
Piala AFF U-16 2006 – Vietnam
Piala AFF U-16 2007 – Thailand
Piala AFF U-16 2008 – Australia
Piala AFF U-16 2010 – Vietnam
Piala AFF U-16 2011 – Thailand
Piala AFF U-16 2012 – Jepang
Piala AFF U-16 2013 – Malaysia
Piala AFF U-16 2015 – Thailand
Piala AFF U-16 2016 – Australia
Piala AFF U-16 2017 – Vietnam
Piala AFF U-16 2018 – Indonesia
Piala AFF U-16 2019 – Malaysia

SPORTSTARS.ID

Belum ada Komentar untuk "Daftar Juara Piala AFF U-16, Berapa Kali Timnas Indonesia Berjaya?"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel