Usai Hajar Nepal 7-0, Timnas Indonesia Naik 3 Peringkat di Ranking FIFA
Rangking FIFA timnas Indonesia meningkat usai meraih kemenangan atas Nepal di Kualifikasi Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia mengakhiri Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan meraih kemenangan besar.
Tepatnya Skuad Garuda mampu menakhlukan Nepal dengan skor telak 7-0 di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmed, Kuwait City, Rabu (15/6/2022)..
Pada kesempatan tersebut timnas Indonesia sudah menunjukan permainan yang ciamik sejak awal laga.
Bahkan timnas Indonesia telah unggul 2-0 pada babak pertama.
Dua gol timnas Indonesia dicetak oleh Dimas Drajad pada menit keenam dan Witan Sulaeman (43').
Pada babak kedua anak asuh Shin Tae-yong ini semakin mengganas dengan lima gol tambahan sebagai buktinya.
Lima gol tersebut dicatatkan atas nama Fachruddin Aryanto (54'), Saddil Ramdani (55'), Elkan Baggott (80'), Witan Sulaeman (81') dan Marselino Ferdinan (90'),
Hasil ini sekaligus membuat timnas Indonesia mengamankan satu tiket menuju Piala Asia 2023.
Pasalnya timnas Indonesia mampu menjadi salah satu dari lima tim dengan status runner up terbaik di kualifikasi Piala Asia 2023.
Dengan raihan enam poin Marc Klok dkk mengunci peringkat kedua di Grup A.
Sedangkan posisi puncak Grup A sendiri dihuni oleh Yordania yang memiliki sembilan poin.
Sementara itu, kemenangan atas Nepal rupanya tak hanya membuat timnas Indonesia berhak lolos ke Piala Asia 2023.
Hal tersebut juga mendongkrak rangking FIFA timnas Indonesia.
Dilansir BolaSport.com dari perhitungan situs football-ranking.com, kemenangan atas Nepal membuat timnas Indonesia mendapatkan tambahan poin sebanyak 11.31 menjadi 1019.10.
Asian Cup 2023 Qualification
🇮🇩 Indonesia 7-0 Nepal 🇳🇵
FIFA rankings points after match:
🇮🇩 1019.10 (+ 11.31)
🇳🇵 946.80 (- 11.31)
Rankings after match:
🇮🇩 155 (+ 3)
🇳🇵 175 (- 1)#FIFARankings #AsianCup2023 #ACQ2023
— Footy Rankings (@FootyRankings) June 14, 2022
Posisi timnas Indonesia naik tiga peringkat di rangking FIFA dan sekarang menempati nomor 155.
Sedangkan situasi berbeda terjadi untuk timnas Nepal.
Kekalahan dari timnas Indonesia, membuat Nepal kehilangan 11.31 poin.
Posisi timnas Nepal di rangking FIFA pun harus turun.
Tepatnya yakni turun satu peringkat ke nomor 175.
Sumber : Bolasport.com
Belum ada Komentar untuk "Usai Hajar Nepal 7-0, Timnas Indonesia Naik 3 Peringkat di Ranking FIFA"
Posting Komentar