Ngeri, Raffi Ahmad Resmi Akuisisi Saham US Lecce , Klub yang baru lolos Seri A Italia...
Aissekiya.com– Kabar mengenai Raffi Ahmad yang akan mengakuisisi saham dari US Lecce nyatanya memang bukan isapan jempol belaka.
Diketahui rumor ini sebelumnya beredar usai Raffi Ahmad menggunggah foto dirinya yang siap berangkat ke Lecce, Italia.
Dalam unggahan tersebut, Raffi Ahmad juga meminta doa kepada seluruh masyarakat dan meminta kepada para fans nya untuk memfollow instagram resmi dari US Lecce.
Akuisisi saham US Lecce nyatanya benar terjadi. Menurut laporan Pianetta Lecce, Jumat (27/5/2022), presiden klub, Saverio Sticchi mengatakan bahwa Boris Francesco Collardi memiliki 10 persen saham klub.
Boris Francesco Collardi sendiri memiliki hubungan yang sangat dekat dengan Raffi Ahmad. Bisa dipastikan Raffi juga mendapatkan jatah saham di US Lecce bersama dengan beberapa orang lainnya.
Hal ini juga dikonfirmasi melalui instagram resmi dari US Lecce sendiri pada hari Jumat sore.
“Kedatangan di Via Del Mare, anggota baru rombongan yang dipimpin Boris Francesco Jean Collardi, Pascal Picci, dan Alvin Suryaatmadja, bersama mereka juga ada aktor dan entertainer asal Indonesia Raffi Ahmad,” bunyi pernyataan resmi pada Instagram klub, Jumat (27/5/2022).
Raffi Ahmad juga nampak bahagia dan mengunggah moment dirinya berfoto dengan petinggi-petinggi US Lecce yang tadi bersamanya.
“Yesss … Done !!! US Lecce,” tulis Raffi pada Instagram pribadinya.
Belum ada Komentar untuk "Ngeri, Raffi Ahmad Resmi Akuisisi Saham US Lecce , Klub yang baru lolos Seri A Italia..."
Posting Komentar