Begini 3 Janji Sandy Walsh Jika Membela Timnas Indonesia...


Sandy Walsh mengungkapkan tiga hal yang akan dilakukan jika bisa membela timnas Indonesia.


Seperti yang diketahui, nama Sandy Walsh kini sedang dalam proses naturalisasi.

Sandy Walsh merupakan salah satu nama yang menjadi incaran pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Proses naturalisasi sendiri sampai sekarang berjalan lancar.

Dalam waktu dekat, kemungkinan Sandy Walsh bisa segera membela timnas Indonesia.

Apabila hal tersebut terjadi, Sandy Walsh mengungkapkan apa yang bakal ia lakukan di timnas Indonesia.

Setidaknya ada tiga janji yang dikatakan pemain dengan posisi sebagai bek itu.

Pertama yakni membagikan ilmunya kepada para pemain timnas Indonesia.

Pasalnya, Sandy Walsh sendiri memang telah malang melintang di kancah sepak bola Eropa.

Untuk sekarang Sandy Walsh bermain di klub asal Belgia, KV Mechelen.

"Saya berharap bisa berbagi pengalaman yang saya punyai karena sudah bermain secara profesional selama 10 tahun di Belgia dan juga di beberapa kompetisi besar di Eropa," kata Sandy Walsh, dikutip BolaSport dari Youtube Embassy of Indonesia Brussel.

Janji kedua Sandy Walsh yakni berusaha membuat pemain Indonesia lebih maju.

Tentu saja hal itu dilakukan dengan komunikasi yang baik.

Sandy Walsh tidak ingin kehadirannya justru mengubah timnas Indonesia.

"Yang pasti saya ingin berkomunikasi. Saya tidak datang untuk mengubah kebiasaan bersepak bola dari tim yang sudah ada," ucap Sandy Walsh.

"Tetapi, saya pikir sedikit pengetahuan yang pernah saya pelajari di Eropa mungkin bisa membantu pemain muda dan pemain berbakat Indonesia untuk lebih maju dan naik ke level berikutnya," tutur Walsh.

Janji ketiga Sandy Walsh adalah bekerja keras ketika diberi kesempatan bermain.


Pemain keturunan Indonesia, Sandy Walsh, resmi bergabung dengan klub liga utama Belgia, KV Mechelen, Selasa (6/10/2020). (Instagram KV Mechelen)

Sandy Walsh menegaskan ingin membantu timnas Indonesia meraih kemenangan di setiap laga.

"Kira-kira itu dan juga mencoba menjadi yang terbaik di lapangan," kata Sandy Walsh.

"Membantu berkembangnya tim dari negara yang sangat menyukai sepak bola."

"Saya juga akan mencoba menikmati permainan dan memenangi pertandingan tentunya, mencoba untuk menang sebanyak-banyaknya," tutup pemain berusia 27 tahun ini.

Belum ada Komentar untuk "Begini 3 Janji Sandy Walsh Jika Membela Timnas Indonesia..."

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel